Jadwal Kereta Api Medan
Jadwal Kereta Api Medan – Bagi Anda masyarakat Medan dan sekitarnya yang ingin berpergian ke luar kota, dan juga sebaliknya masyarakat dari kota lain yang ingin berpergian ke kota Medan lewat jalur darat dengan moda transportasi yang sangat murah dan nyaman, maka salah satu moda tranportasi yang perlu Anda pilih yakni kereta api yang keberangkatan dan kedatangan dari stasiun Medan. Namun, jika Anda belum mengetahui Jadwal Kereta Api Medan. Maka pada artikel ini saya akan memberikan informasi yang mengenai Jadwal Kereta Api Medan Kisaran maupun Jadwal Kereta Api Medan Tebing Tinggi, Binjai dan masih banyak tujuan lainya.
Jadwal Kereta Api Medan
Jadwal Keberangkatan dan kedatangan kereta api di stasiun Medan setiap bulanya akan terus mengalami perubahan sesuai dengan ketentuan dari pihak PT KAI tersebut, maka pilihan yang tepat bagi Anda untuk mengunjungi blog kami. Karena di blog ini kami akan terus update perkembangan mengenai Jadwal Keberangkata Kereta Api Medan. Mungkin dengan adanya informasi ini semoga dapat menambah pengetahuan bagi Anda sebelum Anda hendak berpergian mengunakan tranportasi kereta api dari kota Medan ini.
Jika Anda belum tahu mengenai stasiun medan beserta dengan jadwal keberangkatanya, maka tidak ada salahnya jika Anda mengetahui sedikit sejarah mengenai stasiun yang ada di kota Medan dan juga Jadwal Keberangkatanya. Stasiun Medan (MDN) merupakan stasiun kereta api yang melayani Kota Medan, dan yang berada di pertemuan antara Kelurahan Kesawan yakni (Medan Barat) dan Gang Buntu yakni (Medan Timur).
Stasiun Medan Kota
Stasiun yang lokasinya terletak pada ketinggian +22 mdpl ini merupakan pusat utama Divisi Regional 1 Sumatera Utara dan Nangro Aceh Darusalam, yang terletak di depan Lapangan Merdeka, sehingga merupakan stasiun Kereta Api yang terbesar di Seantero Divre, dan pada setiap harinya melayani lebih dari 2000 sampai dengan 2500 penumpang ke tujuan seantero Sumatera Utara.
Arsitektur dari Stasiun Medan telah mengalami perombakan total dari bentuk aslinya yang dahulu. Hal yang hanya tersisa dari kompleks bangunan stasiun lama yaitu masih adanya menara jam di bagian muka stasiun, masih adanya dipo lokomotif yang masih berarsitektur Belanda, bagian atap peron yang masih menaungi jalur 2 dan 3, serta adanya jembatan gantung yang berada di ujung sebelah selatan stasiun. Rel yang terdapat di Stasiun Medan ini membujur dari arah utara ke selatan.
Untuk rel yang mengarah ke arah selatan merupakan rel dengan arah perjalanan ke Tebing Tinggi, Tanjung Balai, Kisaran, Siantar dan juga Rantau Prapat, sedangkan untuk rel yang mengarah ke utara merupakan arah perjalanan ke Binjai, Belawan, dan juga Besitang, yang bercabang sekitar dari 850 m di utara stasiun. Stasiun Medan pada dahulu terdapat percabangan rel ke Pancur Batu dan juga Batu. Di samping bangunan dari stasiun Medan ini terdapat monumen lokomotif uap bertipe 2-6-4T buatan Hartmann (kemudian bernama Sächsische Maschinenfabrik) di Chemnitz, Jerman pada tahun 1914. Dan Pada tahun 2006, Stasiun Medan ini mendapat Penghargaan Prima Utama untuk pelayanan unit transportasi publik terbaik.
Jadwal Kereta Api Medan
Dan berikut ini jenis kereta api keberangkatanya dari kota Medan dan lengkap dengan tujuanya.
- Kereta Api Siantar ekspress merupkan jenis kereta api kelas ekonomi (K3) yang telah menguhubungkan antara kota Medan dengan kota Pematang Siantar. Dan stasiun-stasiun yang disinggahi oleh kereta ini antara lain stasiun Dolok Merangir, Tebing Tinggi, Baja Linggei, Bamban Lidah, Bandar Klipah, Tanah Lubuk Pakam, Araskabu, dan juga Batangkuis. Untuk Jadwal Kereta Api Medan Siantar, Anda nanti bisa lihat tabelnya di bawah.
- Kereta Api Putri Deli merupakan jenis kereta api ekonomi dengan rute perjalanan dari kota Medan ke kota Tanjung Balai PP yang singgah di stasiun Bandar Klipah, Lubuk Pakam, Batangkuis, Bamban, Tebing Tinggi, Lima Puluh, Bandar Tinggi, Sei Bejangkar dan juga Kisaran.
- Kereta Api Sribilah merupakan jenis kereta api eksekutif bisnis yang melayani perjalanan dari kota Medan ke Rantau Prapat dan juga sebaliknya. Stasiun-stasiun yang disinggahi oleh kereta ini yaitu Batangkuis, Lidah Tanah, Tebing Tinggi, Dusun, Kisaran, Puluraja, Aekloba, Membang Muda, Pamingke, Padang Halaban dan juga Marbau.
Untuk unit kereta api yang sedang beroperasi di stasiun ini terdiri dari beberapa jenis kereta dan juga rutenya. Untuk lebih lengkanypnya, berikut ini adalah Jadwal Kereta api medan Rantauprapat, Siantar dan juga lainya yang melayani keberangkatan dari stasiun Medan kota yang sudah kami dirangkum berdasarkan jadwal Gapeka terbaru tahun ini:
Jadwal Kereta Api dengan keberangkatan dari stasiun Medan:
Nama Kereta Api | Tujuan | Keberangkatan | Kedatangan |
Siantar Ekspres (U58) | Siantar | Jam 13.27 | Jam 16.47 |
Putri Deli (U52) | Tanjung Balai | Jam 07.35 | Jam 11.45 |
Putri Deli (U54) | Tanjung Balai | Jam 12.32 | Jam 16.45 |
Putri Deli (U56) | Tanjung Balai | Jam 17.55 | Jam 22.25 |
Sribilah (U44) | Rantauprapat | Jam 08.40 | Jam 14.27 |
Sribilah (U46) | Rantauprapat | Jam 10.37 | Jam 16.14 |
Sribilah (U48) | Rantauprapat | Jam 15.37 | Jam 21.19 |
Sribilah (U50) | Rantauprapat | Jam 22.35 | Jam 03.44 |
Baca Juga :
Sementara juga untuk arah sebaliknya, dan berikut adalah Jadwal lengkap Kereta api yang beroperasi menuju stasiun Medan kota:
Jadwal Kedatangan Stasiun Medan Kota
Nama Kereta Api | Dari Ke Medan | Waktu Keberangkatan | Waktu Kedatangan |
Siantar Ekspres (U57) | Siantar | Jam 07.25 | Jam 11.20 |
Putri Deli (U51) | Tanjung Balai | Jam 08.55 | Jam 13.25 |
Putri Deli (U53) | Tanjung Balai | Jam 14.35 | Jam 18:55 |
Putri Deli (U55) | Tanjung Balai | Jam 19.40 | Jam 23.53 |
Sribilah (U43) | Rantauprapat | Jam 08.40 | Jam 14.25 |
Sribilah (U45) | Rantauprapat | Jam 15.30 | Jam 21.12 |
Sribilah (U47) | Rantauprapat | Jam 17.30 | Jam 23.00 |
Sribilah (U49) | Rantauprapat | Jam 23.10 | Jam 04.25 |
Disclaimer: Jadwal Keberangkatan dan kedatangan di stasiun Medan bisa berubah sewaktu-waktusesuai dari pihak yang menentukan.
Demikianlah info tentang Jadwal Kereta Api Medan yang dapat kami sampaikan untuk Anda semua. Mudah -mudahan dengan adanya informasi ini dapat berguna serta bermanfaat bagi Anda semuanya. Jangan lupa untuk terus kunjungi cektiket.id bila anda membutuhkan informasi mengenai jadwal kereta dan daftar harga semua tiket transportasi serta wisata.